in

648 Atlet Polman di Porprov IV Sulbar Dapat Bonus Dari Bupati Polman

Atlet Polman
Penyerahan Bonus Atlet Polman ke Ketua Koni Polman

Bonus atlet Polewali Mandar (Polman) peraih medali di Porprov IV Sulawesi Barat (Sulbar) pada Desember 2022 lalu. Akhirnya tersalurkan jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Penyerahan bonus senilai Rp4,4 M itu, diserahkan langsung Bupati Polewali Mandar ke 24 Cabang Olahraga dan 648 atlet di taman harmonis. Kompleks Kantor Bupati Polman, Jl Manuggal Kelurahan Pekkabata, Kamis (13/4/2023).

Bupati Polman, Andi Ibrahim Masdar, menegaskan bonus atlet yang diberikan ful tanpa ada potongan karena semuanya sudah disiapkan diisi sesuai medali yang diterima.

“Saya sudah sampaikan kepada pengurus Koni, untuk memberikan seluruh bonus tanpa ada potongan. Karena itu adalah hak para atlet,” ungkap AIM sapaan akrabnya.

AIM, mengaku sangat bangga dan salut kepada seluruh atlet yang telah mengharumkan nama baik Polman, Ia berharap siapa pun Bupati Polman kedepannya para atlet tetap mendapat perhatian khusus.

Sementara itu, Ketua Koni Polewali Mandar, Sakina menghimbau kepada seluruh atlet untuk tetap semangat berlatih. Menjadikan bonus atlet sebagai batu loncatan untuk mengembangkan potensi diri.

Sementara untuk atlet yang belum meraih medali, Sakina, berharap untuk terus berlatih. Lantaran Koni Polman dan Pemkab, akan terus memberikan suport dan fasilitas yang memadai.

Rincian bonus untuk para atlet yang meraih medali pun telah diatur pengurus Koni Polman. Atlet yang meraih medali emas akan memperoleh bonus Rp. 7 juta per orang, medali perak Rp. 6 juta, dan medali perunggu per atlet Rp. 5 juta.

Sementara itu, untuk medali emas beregu dapat bonus Rp. 6 juta, medali perak beregu Rp. 4 juta, dan perunggu Rp3 juta.[*]

What do you think?

Polres Polman bakal menggelar bazar pasar termurah 16 April 2023 di lapangan merah Polres Polewali Mandar.

Jelang Idul Fitri, Polres Polman Akan Gelar Bazar Murah Minggu Ini

Bazar Termurah Polres Polman

Bazar Termurah Polres Polman di Serbu Warga: Ringankan Kebutuhan Warga