in

Bau Busuk dari Tumpukan Sampah Pasar Wonomulyo Resahkan Warga

Tumpukan Sampah di area Pasar Wonomulyo
Foto Tumpukan Sampah Pasar Wonomulyo, Minggu (24/5/2022). Foto: Sulfa Raeni/Pattae.Com

Tumpukan sampah menggunung terlihat di Pasar Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Sampah tersebut menimbulkan bau tidak sedap, hingga mengganggu aktivitas pengguna pasar.

Menikmati aroma menyengat sampah di Pasar Wonomulyo, sudah berkategori meresahkan lantaran mengganggu rutinitas pedagang. Apalagi saat ini, pasar sedang padat-padatnya menjelang hari raya Idul Fitri.

Para warga khususnya pembeli maupun penjual mengeluh adanya bau tak sedap akibat tumpukan sampah. Bahkan berpotensi mendatangkan kerugian bagi pedagang.

“Saya sebagai pedagang kecil kaki lima yang mencari nafkah di pasar Wonomulyo. Merasa di rugikan dengan adanya tumpukan sampah yang sangat berbau,” ungkap salah satu pedagang Pasar Wonomulyo yang enggan disebutkan namanya kepada awak media, Minggu (24/5/2022).

Tidak hanya dirasakan para pedagang pasar namun, juga para pengunjung. Salah satunya Riska, yang mengaku tidak nyaman belanja di Pasar Wonomulyo karena adanya aroma yang tidak sedap. Bahkan nampak ia lihat, banyak belatung berhamburan di sekitaran tumpukan sampah.

“Harapan saya terhadap Pemkab Polman dan camat Wonomulyo dan kepala pasar Wonomulyo. Segeralah bertidak cepat untuk mencarikan solusi untuk memindahkan sampah yang banyak menumpuk di pasaran budaya Wonomulyo,” harapnya.

Sementara itu Camat Wonomulyo Sulaeman, mengatakan, saat ini pihaknya tetap berkoordinasi ke Dinas terkait untuk penanganan sampah. Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk tidak lagi menambah sampah di depan pasar, “lebih cerdas memilah sampah dari rumah,” katanya.

“Doakan saja InsyaAllah kami tetap berusaha mengatasi sesuai perintah Bupati,” ungkap Sulaeman via WhatsApp.

Sementara tumpukan sampah depan pasar ikan, kata Sulaeman, pihaknya tetap mengupayakan untuk mencari jalan keluar, dan berharap sampah di depan pasar itu segera bisa diatasi.[*]

Written by Sulfa Raeni

Penulis sekaligus wartawan media online Pattae.com | email: sulfar991@gmail.com

What do you think?

Bimtek Petani dan Peternak

Perkuat SDM, SDK Bimtek Petani dan Peternak Tentang Pupuk Organik

Puisi Catatan Fiary

Puisi: Catatan Fiary