Harga Kendaraan Dinas Baru Bupati Polewali Mandar baru-baru ini, hangat diperbincangkan banyak kalangan. Bupati Andi Ibrahim Masdar pun mengaku siap mengembalikan mobil Jenis Mercy seharga Rp. 2,5 Milyar itu, jika menjadi polemik di Masyarakat.
“Siap! Tidak ada masalah kalau bilang kembalikan. kembalikan! Carikan pembeli,” kata Bupati saat ditemui di halaman kantornya, Senin (23/8/2021).
Pengadaan kendaraan dinas baru Bupati Polman itu, dinilai sebagai tindakan yang kurang etis disaat masyarakat sedang dalam kesusahan. Apalagi dimasa pandemi Covid-19 sekarang ini.
Adanya pembelian Randis (Kendaraan Dinas) itu, AIM (Andi Ibrahim Masdar) pun lantas menyampaikan permintaan maaf, jika tindakan itu dinilai salah.
“Kalau saya dibelikan Mercy lantas itu salah. Yah, saya Minta Maaf kalau itu dikatakan salah. Saya minta maaf,” ungkapnya.
Selama menjabat sebagai Bupati, AIM mengaku tidak pernah meminta diberikan fasilitas mewah. Apa yang diberikan Pemkab Polman, ia terima.
” Apa yang diberikan oleh pemerintah itu yang saya pake,” ujarnya.
Ia pun mengungkapkan, aktivitasnya selama berkantor yang hanya menggunakan Mobil Avanza, Motor Trail. Bahkan AIM mengaku pernah berjalan kaki dari Rumah Jabatannya ke Kantor Bupati yang berjarak 500 meter.
Sementara itu, Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Polman, Arsyad Affandi, mengungkapkan, Bupati Polman sama sekali tidak tahu menahu terkait merek Randisnya yang baru.
Pada saat proses pengadaan Randis baru dilakukan, Arsyad mengaku, Â tidak pernah disebutkan mobil merk Mercy. Yang dijelaskan hanya spesifikasi mobil tersebut.
“Jadi tidak ada itu dalam proses pengadaan kami menyebutkan Mercy tidak ada itu. Jadi jangan selalu dibawa-bawa ke merk tertentu karena hal itu dianggap melanggar dalam aturan pelelangan,” Tegasnya.
Sehingga Arsyad kembali menegaskan, pengadaan mobil merek Mercy seharga Rp 2,5 Milyar tersebut, bukanlah atas permintaan Bupati.[*]