Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar secara resmi melepas pengungsi 22 KK (80 jiwa lebih) Isak tangis pun pecah dari pengungsi dan tim relawan di Posko Induk Stadion Sport Center, Jumat (29/1/2021).
Salah satu pengungsi asal Tapalang Hasna mengatakan selama dirinya berada di pengungsian Stadion Sport Center. Ia merasa aman dan lega berkat bantuan pemerintah Kabupaten Polewali Mandar dan Tim relawan yang begitu peduli kepada mereka.
“Selama disini Alhamdulillah sudah lega, berkat bantuan orang-orang disini,” Kata Hasna.
Ia mengaku, terharu dan sedih untuk pulang kerumahnya pasalnya ia dan keluarga sudah merasa nyaman tinggal di pengungsian Stadion S. Mengga apalagi mereka sudah begitu dekat dengan relawan relawan dan pemerintah kabupaten Polman.
Lanjut, Hasna mewakili pengungsi juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Polewali Mandar. Terutama para relawan, Bupati Polewali Mandar dan Gubernur Sulawesi Barat, sudah menerima dan membantunya selama di pengungsian.
Sebelum berangkat, Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar memberikan sepatah kata dan arahan kepada para pengungsi yang ingin pulang. Ia juga sekaligus penyerahan bantuan dari Bank BRI berupa alat pertukangan dan dari Bank Sulselbar berupa Terpal.
Dalam sambutannya ia mengatakan perminta maafan kepada para pengungsi
“Maaf saya sebagai pemerintah daerah Kabupaten Polewali Mandar karena saya tidak bisa memberikan yang terbaik,” ucap Bupati AIM.
Lanjut,”Apa yang Bapak rasakan itulah yang saya bisa berikan karena saya sudah berusaha untuk yang sebaik-baiknya dan mudah-mudahan. Saya mewakili semua yang bertugas di sini. Apabila selama bapak-ibu berada di stadion Sport Center Polewali ini, ada sesuatu yang kurang berkenan atau kurang enak. Kita rasa saya mohon dimaafkan. Karena itu semua Mungkin karena ya, teman-teman disini yang bertugas juga. Tidak luput dari pada kehilapan dan kesalahan,” ujar Andi Ibrahim Masdar.
Selain itu, ia menyampaikan tidak bisa mengantar mereka sampai kerumahnya para pengungsi dan akan mengupayakan akan berkunjung sendiri pasalnya Bupati Polman menganggap mereka keluarga bahkan sodara sendiri.
“Selamat jalan ya sampai ketemu lagi dan Insya Allah saya akan jalan-jalan ke sana kalau sekarang ini kan masih banyak, saya janji untuk semua mudah-mudahan saya diterima nanti kalau ke sana jalan-jalan ya nanti kalau mau telepon telepon sama saya tanya sama ini ya ini 2 orang 3 orang ini bisa telepon sama saya,” terang AIM.