HUT ke 65, Satlantas Polres Polman Lakukan Kegiatan Berbagi

Satlantas Polres Polman
Peringati HUT ke 65 Satlantas Polres Polman berbagi

PaTTaE.com – POLMAN | Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Lalulintas ke 65, Satlantas Polres Polman Lakukan beberapa kegiatan sosial seperti Berbagi Masker, Bansos dan berbagi sembako.

Untuk kegiatan berbagi masker, Sat Lantas Polres Polman pusatkan di Perempatan Jalan Pancasila Poros Polewali, Selasa (22/9/2020).

Dari kegiatan tersebut, Kasat lantas AKP Adriyan Frederik Kopong berharap, dapat membantu meringankan persoalan kebutuhan warga Polman, terlebih pada masa adaptasi kebiasaan baru.

Dalam kondisi Pandemi, warga diharuskan disiplin dalam protokol kesehatan Covid-19 dengan melaksanakan 3 M dan 1 T yaitu memakai masker. Menjaga jarak aman dan mencuci tangan serta tidak berkerumun.

Kegiatan Berbagi Masker di HUT ke 65 Kepolisian Lantas

Setelah berbagi Masker, Satuan Lalu Lintas Polres Polman melanjutkan kegiatannya dengan berbagi Bantuan Sosial (Bansos). Kali ini Polres Polman pusatkan kegiatan Bansos tersebut dua panti asuhan serta kepada Janda yang sudah usia lanjut.

Panti Asuhan tersebut yakni; Panti Asuhan Ashabul Jannah di Jln. KH Agus Salim Kelurahan Pekkabata,  dan Panti Asuhan Al Khaerat dilingkungan Gernas Kelurahan Madatte. Dan janda tua usia lanjut di Lingkungan Sulewatang Kecamatan Polewali Kabupaten Polman.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Lantas AKP Adriyan Frederik Kopong didampingi Kanit Regident IPTU Suardi dan Kanit Laka IPDA Amiruddin Gena. Menyerahkan langsung paket sembako kepada pimpinan pondok panti asuhan dan beberapa janda tua usia lanjut.

Selain itu, bukan hanya pembagian masker dan pembagian sembako. Sat Lantas Polres Polman juga melakukan pembagian alquran dan surat iqra untuk tempat pengajian anak dan mushallah.

Pada HUT ke 65 Satlantas, kasatLantas Polres Polman AKP Adriyan Frederik Kopong berharap Kepolisian Lalu Lintas dimata masyarakat lebih baik. Dan dapat menjadi pelopor keselamatan dalam berlalulintas.[*]