Peternak Sapi Meradang, Hewan Ternaknya Mati Secara Misterius

Peternak Sapi
Sapi milik salah satu peternak di Kurra, Mapilli mati tanpa di ketahui penyebabnya

Peternak sapi meradang mengetahui hewan ternak miliknya mati secara beruntun. Hal itu dirasakan para peternak sapi di Dusun Kurra Desa Kurma Kecamatan Mapilli, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Selasa (14/02/2023).

Setidaknya ada lima peternak merasa heran setelah mengetahui, sapi ternak mereka mati secara mengenaskan dalam kurung waktu 10 hari.

Para peternak mengaku belum mengetahui pasti penyebabnya. Namun, berdasarkan hasil keterangan para peternak. Ada 10 ekor sapi mati secara beruntun. Ada mati secara tiba-tiba dan ada pula sempat sakit namun, dalam hitungan hari meninggal.

“Tidak mau ka jual pas masih hidup karena itu sapi sudah sakit. Apa lagi kedua sapi saya dalam keadaan hamil. Merasa bersalah ka, kalau nantinya namakan orang karena sapi sakit kasian ” terang salah satu peternak Usman. Selasa (14/02).

Akibat kejadian itu, mereka peternak mengaku mengalami kerugian. Total kerugian dari semua peternak mencapai Rp70 juta.

Peternak lain, Anwar, mengaku hewan ternak miliknya masih dalam keadaan sehat. Ia berharap tak mengalami hal serupa dengan peternak lainnya.

“Sapiku saya ku sengaja saya pisahkan dari sapi-sapi yang lain selama tiga bulan terakhir apa lagi sapiku dalam keadaan hamil. Alhamdulillah sampai hari ini masih sehat. Semoga begitu terus, alasan saya memisahkan karena di sarankan dokter hewan,” tuturnya.

Selain itu, mereka menyebutkan sampai saat ini masih ada sapi yang dalam kondisi sakit. Mereka mengaku belum pernah mengkomunikasikan hal tersebut ke Dinas terkait dalam hal ini, Dinas Pertanian dan Pangan (Distanpan) Polman.[*]