Air Terjun telah menjadi daya tarik tersendiri bagi para traveler alam. Ternyata, di Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat, Indonesia. Juga memiliki Air Terjun yang tak kalah menakjubkan dan sangat indah. Air Terjun tersebut oleh masyarakat setempat menamainya Air Terjun Sarambu Salu Sule.
Air Terjun Salu Sule merupakan sepotong surga di tengah hamparan hutan lindung, di Dusun Pamutu, Desa Batetangnga. Destinasi ini benar-benar membuat pengunjung takjub akan keindahannya.
Tak hanya itu, alam yang begitu hijau serta, deretan pohon pinang menjulang tinggi menambah nuansa keindahan alam di Sarambu Salu Sule.
Berlokasi di Desa Batetangnga yang merupakan salah satu desa di mana, terdapat banyak spot wisata alam yang indah. Pesona Air Terjun Salu Sule merupakan bagian dari keindahan alam Desa Batetangnga tersebut.
Air terjun Salu Sule di perkirakan memiliki ketinggian 5-7 meter dengan dua curug. Area di bawah nya cukup luas dan datar. Sangat bagus untuk di tempati memasang tenda.
Duduk bersantai sambil menikmati pesona indahnya air terjun Salu Sule, tak cukup di jelaskan hanya dengan kata-kata. Disarankan, untuk tahu sendiri kenikmatannya, silahkan berkunjung langsung, menikmati syurga alam Sarambu Salu Sule.
Menuju ke destinasi air terjun Salu Sule memakan waktu kurang lebih 45 menit dari pintu gerbang Desa. Melewati beberapa objek wisata alam seperti Rawa Bangun, Salu Paja’an, Kali Biru, Lembah Teratai, Wai Batu, dan Limbong Lopi.
Tak hanya melewati deretan wisata alam Desa Batetangnga, anda juga dapat menikmati pemandangan di sepanjang perjalanan menuju air terjun Salu Sule. Melewati perkampungan warga, dan perkebunan cengkeh dan pala.
Untuk akses jalan menuju ke Sarambu (air terjun) Salu Sule sendiri, meski melewati jalur pendakian, namun jalannya cukup luas. Dapat di jangkau semua jenis kendaraan roda dua. Sementara kendaraan roda empat, hanya bisa di tembus jenis mobil adventure dengan driver yang cukup berpengalaman.[*]