in

SDK di Rapat Paripurna DPRD: Bersama JSM akan Jalankan pemerintahan Inklusif

Rapat Paripurna DPRD Sulbar
Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK) saat menyampaikan pidatonya dalam rapat Paripurna DPRD Sulawesi Barat pada Senin (3/32025). (Foto: Doc. Pemprov.Sulbar)

Mamuju

Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK), bersama Wakil Gubernur Mayjen TNI (Purn) Salim S Mengga (JSM), menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar. Agenda ini bertujuan untuk menyampaikan pidato sambutan sebagai pemimpin daerah periode 2025-2030.

Dalam rapat hadir 37 anggota DPRD Sulbar tersebut, SDK menekankan pentingnya sinergi dalam menjalankan pemerintahan.

Ia mengungkapkan, dirinya bersama JSM telah mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Hal itu merupakan bagian dari persiapan untuk memahami lebih dalam tugas dan tanggung jawab mereka sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur.

“Saya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Sulbar atas terselenggaranya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November 2024 yang lalu dengan aman, damai, dan demokratis,” ujar SDK dalam pidatonya pada rapat paripurna DPRD Sulbar, Senin (3/3/2025).

SDK menegaskan, jabatan yang kini Ia emban merupakan amanah besar dari masyarakat, yang harus Ia jalankan dengan penuh tanggung jawab guna membawa Sulbar menuju kemajuan dan kesejahteraan.

“Kami juga menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada kami. Amanah ini bukan hanya untuk kelompok tertentu, tetapi juga untuk seluruh masyarakat Sulbar tanpa kecuali,” tegasnya.

Lebih lanjut, SDK menekankan pemerintahan yang akan Ia jalankan bersama JSM adalah pemerintahan yang inklusif, yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, juga memastikan setiap kebijakan yang mereka keluarkan nantinya memberikan dampak nyata bagi semua lapisan masyarakat.

Ia juga menekankan pentingnya dukungan dari berbagai elemen. Baik eksekutif, legislatif, dunia usaha, akademisi, maupun masyarakat dalam membangun Sulbar yang lebih maju.

“Oleh karena itu, kami mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk bersama-sama membangun daerah ini. Visi dan misi yang kami bawa harus menjadi satu kesatuan pemahaman dalam mewujudkan pembangunan Sulbar yang lebih baik,” tutupnya.

Dengan komitmen yang telah Ia sampaikan, SDK dan JSM optimis dapat membawa perubahan positif bagi Sulbar dalam lima tahun ke depan.[*]

What do you think?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mahasiswa Desak Copot Sejumlah Pejabat Pemda Polman

Mahasiswa HMI Aksi di Depan Kantor Bupati Polewali Mandar Memanas

Dirut PT Pertamina

Dirut PT Pertamina Bagikan Nomor Pengaduan Kualitas BBM untuk Masyarakat