PaTTaE.com | UPTD Puskesmas Anreapi sukses melaksanakan kegaitan Bakti Sosial Khitanan Massal. Kegiatan tersebut berlangsung di Puskesmas Kec. Anreapi, Sabtu 29 Desember 2018 mulai Pukul 09.00 Wita sampai 12.00 Wita.
Kegiatan bakti sosial ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari jadi Polman yang ke-59. Disamping itu, kegiatan bakti sosial khitanan massal ini merupakan respon terhadap arahan pemerintah Kabupaten Polman, agar supaya seluruh Puskesmas yang ada di Polewali Mandar melaksanakan bakti sosial.
Saat ditemui crew pattae.com, Kapala Puskesmas Anreapi, Dokter Indrawati Rahim, menjelaskan perihal kegiatan tersebut, mulai dari tahap persiapan sampai pada hari pelaksanaan.
“Target satu Puskesmas itu 30 anak, di tanggal 27-28 itu kami sengaja fokuskan untuk pendaftaran peserta khitanan Massal, jadi hari Sabtu ini kegiatan ini di laksanakan. Alhamdulillah antusias masyarakat cukup banyak dan semua lancar”. Ungkapnya
“Sejauh ini, Jumlah peserta yg sudah dikerja ada 20 orang dari target yang diberikan Dinas kesehatan itu ada 30 anak. Nah ini masih ada satu desa yang belum kesini yaitu Desa Duampanua,”. Lanjut Indrawati Rahim
Lebih jauh Indrawati Rahim, mengungkapkan harapannya agar Puskesmas lebih memiliki peran terhadap kehidupan masyarakat
“Harapannya kedepan Puskesmas lebih dekat dengan masyarakat, layanan bisa dilakukan dengan baik, aksesnya lebih bagus lagi, kemudian masyarakat tidak segan-segan untuk datang di sini”.
Jadi, puskesmas dijadikan bukan hanya untuk orang sakit, bisa juga untuk orang sehat. Pokoknya, betul-betul jadi pusat kesehatan, bukan pusat kesakitan yang hanya orang sakit yang datang”. Tutur Indrawati Rahim
Rencananya, sesuai dengan target yang dicanangkan oleh pemerintah Kabupaten Polewali Mandar, bahwa setiap Puskesmas mengkhitan minimal 30 orang. Namun, pihak UPTD Puskesmas Anreapi tetap akan membuka pelayanan sampai sore apabila masih ada masyarakat yang datang.
Penulis : Hasriani*
Kontributor : Amran*