Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 tahap II putaran pertama. Bagi pelayanan publik Kabupaten Polewali Mandar di Gedung Gabungan Dinas (Gadis), Senin (8/3/2021).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Polewali Mandar Suaib Nawawi, menjelaskan, kegiatan Vaksin tahap II untuk pelayanan Publik setelah Vaksinasi tahap I untuk Tenaga Kesehatan.
Lanjut, Suaib Nawawi mengatakan, pemberian vaksin tahap kedua putaran pertama di Kabupaten Polewali Mandar. Diantaranya Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, Badan Pendapatan, Kepala Bagian Setda, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dimulai pukul 08:00-10:30.
Pada Pukul 10:30-13:00 vaksinasi dilakukan untuk pegawai Balitbangren. Badan Keuangan dan Aset, Satuan Polisi Pamong Praja, Gabungan Dinas Penanaman Modal dan PTSP, Dinas Kominfo dan Statistik.
Dinas Perhubungan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan BPJS Kesehatan, juga ikut divaksin.
Lebih Suaib menyampaikan, kegiatan Vaksinasi bagi Pelayan Publik Kabupaten Polewali Mandar berlangsung selama 3 hari.
Selain dilakukan di Gedung Gadis, vaksinasi juga dilakukan di Klinik Polres. Pada hari kedua bagi Personil Kepolisian Polres Polman yang berjumlah 492 orang, dimulai besok, Selasa (9/3/2021)
Hari ketiga, Rabu (10/3) vaksinasi Covid-19 dilakukan di Rumah Sakit Angkatan Darat (Rumkit AD) dengan target 500 sasaran untuk semua Personil TNI Kodim 1402.
“Pelaksanaannya juga sama, mulai hari Rabu sampai tiga hari kedepan,” jelas Suaib
Sementara untuk kegiatan Vaksinasi Covid-19 Tahap II putaran pertama untuk Pelayan Publik Kabupaten Polman. Dinas kesehatan menarget sekitar 3.000 pegawai. Baik statusnya ASN, Tenaga Kontrak maupun Sukarelawan.
Vaksinasi Covid-19 Tahap II putaran kedua akan. Di peruntukan bagi Tenaga pengajar (Guru) baik Paud, SD, SMP, SMA maupun Madrasah. Untuk itu Dinas Kesehatan akan berkoordinasi dengan pihak Diknas dan Kemenag melalui Satgas Covid-19.