in

Warga Keluhkan Lampu Merah di Polewali yang Tak Kunjung Ada Perbaikan

Lampu Merah atau Traffic Light di Mambulilling nampak tidak berfungsi
Lampu Merah atau Traffic Light di Mambulilling, Polewali, nampak tidak berfungsi

Polewali – Warga pengguna  jalan trans Sulawesi mengeluhkan Lampu lalu lintas atau Lampu Merah (Traffic light) yang ada di perempatan mambulilling Kecamatan Polewali Kabupaten Polewali Mandar (Polman) yang tidak berfungsi (non aktif).

Lampu lalu lintas yang ada di jalan Mambulilling tersebut diketahui saat ini sudah mati total, khususnya dari arah Makassar. Sedangkan dari arah lain (dari 3 arah lainnya) masih berfungsi dengan baik.

Salah satu warga yang kebetulan melintas di jalan berharapa Lampu Merah tersebut segera dilakukan perbaikan karena menurutnya rawan kecelakaan.  

“Perbaikilah karena banyak kecelakaan di sini,” ujar Taswin salah satu warga asal Polewali saat ditanya, Jumat 10/7/2020.

Menanggapi hal tersebut, pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Polman mengaku telah bersurat ke balai Makassar sebagai perwakilan Kementerian perhubungan yang menangani lampu lalu lintas yang ada di jalan Nasional tersebut.

“Dua hari yang lalu kami sudah menyurat ke balai, memang ini jalan nasional. Jalan nasional itu, kewenangannya kementrian,  yang melalui perwakilan balai di makassar. Dua harinyang lalu kami sudah menyurat. Jadi, kami tinggal menunggu reaksasi” tutur Alimuddin

Pihak dinas perhubungan sendiri mengaku sejak lama sudah menyurat untuk memperbaiki traffic lihgt yang sudah mati. Sudah bebera tahun lalu mengusulkan untuk dilakukannya perpaikan, namun belum ada jawaban dari pihak Kementerian Perhubungan.

“Kan ini yang di Mambulilling yang menjadi sorotan dari masyarakat, kalau yang lain sejak 2 tahun yang lalu rusak berat dan kita minta untuk rehab. Sampai sekarang, belum ada jawaban.” Alimuddin bidang perhubungan

Lampu lalu lintas yang ada di Polewali terdapat di 6 titik. Yang berfungsi dengan baik, hanya Lampu Merah yang ada di perempatan lapangan pancasila Kelurahan Pekkabata, Kecamatan Polewali.[pattae.com/]*

Written by Echi

Penulis sekaligus wartawan media online pattae.com | email: desi90501@gmail.com

What do you think?

RS Pratama Wonomulyo

Tangani Covid-19 di Polman, RS Pratama Wonomulyo Terus Berbenah

Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar turun langsung menyampaikan informasi akan di tutupnya pasar sentral Pekkabata untuk sementara waktu

3 Pedangang Positif Corona, Bupati Polman Tutup Pasar Sentral Pekkabata