in ,

Warga Tonyaman Dorong Andi Aslam Maju Pilkada Polman

Menghadiri undangan Keluarga. Andi Aslam didorong Masyarakat Desa Tonyaman Kecamatan Binuang maju sebagai bakal calon wakil Bupati Polman pada Pilkada Polman 2024 – 2029.

Selain Masyarakat Tonyaman, dukungan masyarakat juga mengalir dari puluhan titik yang pernah didatangi mulai dari Tinambung sampai Binuang.

Andi Aslam mengaku menyambut baik dukungan masyarakat dan keluarga besarnya yang ada di Desa Tonyaman.

Keuntungan dari segi geopolitik. Andi Aslan mengantongi dukungan keluarga besarnya dari keluarga besar di Mandar Tinambung, Karama dan Bugis wilayah Kecamatan Binuang.

Salah satu tokoh masyarakat Mamuju Satria yang hadir dalam acara silaturrahmi tersebut mengaku, sengaja datang ke Polman mengumpulkan keluarga untuk membantu Aslam maju pada Pilkada Polman.

“Saya dari Mamuju sengaja datang untuk mendukung beliau. Saya punya banyak keluarga, mulai dari Campalagian sampai Bulo.

aya arahkan mendukung Andi Aslam siapapun pasangannya kami tetap komitmen mendukung,” Ujar Satria.

Lanjut, Andi Aslam dalam kesempatan tersebut menyempatkan berdialog dengan masyarakat Tonyaman. Ia menjelaskan, niatnya maju sebagai bakal calon wakil Bupati tidak lain untuk membawa perbaikan Polman semakin maju.

“kita inginkan Polman kedepannya bisa lebih baik lagi dan basic saya sebagai penegak hukum. Kita ingin mengoptimalkan jaringan pengawasan,” Terang Balon Wakil Bupati Polman Andi Aslam.

Ia menambahkan, sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah bakal calon Bupati Polman antaranya Dirga Singkarru, Samsul Mahmud dan Bebas Manggazali.

Andi Aslam di Tonyaman memiliki kekuatan yang sangat kuat lantaran Neneknya merupakan arung Tonyaman. Sementara Bapaknya, bernama Andi Mappe, Ibunya merupakan anak dari Puang Lembang Karama.

Terkait kriteria pasangannya, Aslam menjelaskan, ibarat gadis menunggu pinangan. Tentu juga harus memiliki popularitas dan pendukung yang kuat untuk dapat saling melengkapi.[*]

What do you think?

Kasus Pelecehan Seksual

Reskrim Panggil Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Anggota PPK di Polman

Jebol Ventilasi, 5 Tahanan Mapolres Polman Dikabarkan Kabur